kalingga

Minggu, 16 Desember 2012

DUNIA KOMPUTER

Kini tersebar pula di ruangan internet mengenai wujudnya
produk-produk palsu pendrive yang menggunakan jenama Kingston..

Saya pada mulanya tidak menyangkal bahawa produk-produk
seperti ini telah lama wujud didalam pasaran kita serta telah
ramai pengguna-pengguna yang telah menjadi mangsa penipuan
akibat daripada produk-produk palsu ini..

Namun setelah pelbagai artikel-artikel di internet yang ditemui
serta komen-komen yang dikongsikan oleh ahli-ahli dari
pelbagai forum, akhirnya diakui bahawa produk palsu yang
menggunakan jenama Kingston ini memang benar..

Dengan ini disertakan bersama beberapa gambar serta
perbandingan yang sempat dikumpul sebagai rujukan semua..


Dapat diperhatikan tulisan yang dibulatkan pada gambar sebelah kiri (Fake) kabur berbanding tulisan pada gmabar sebelah kanan (Genuine).



Warna pendrive juga berlainan, Kingston tidak mengeluarkan pendrive yang bewarna oren sebaliknya kuning.

Jika diperhatikan dengan betul anda akan dapat mengesan jenis tulisan (8GB) pada pendrive juga adalah berbeza.

Serta Papan Litar (Circuit Board) didalam pendrive juga berbeza. Papan litar tiruan pada gambar sebelah kiri tidak penuh berbanding papan litar tulen pada gambar sebelah kanan.


Bagi mendapatkan maklumat lanjut mengenai produk-produk Kingston,
sila layari laman web ini.. ABOUT KINGSTON..

Selain itu, anda juga boleh menentukan samada produk Kingston yang
anda beli adalah tulen ataupun tidak pada laman web ini..
MEMORY VERIFICATION..

Oleh itu, sentiasa berwaspada dengan produk yang ingin dibeli
tidak kira Kingston atau produk-produk berjenama lain seperti
Transend, Kingmax, Sandisk dan lain-lain..

Lakukan kajian terlebih dahulu di website-website rasmi
mengenai produk yang akan dibeli..

Sentiasa berhati-hati dengan produk yang ditawarkan dengan
harga terlalu murah dan mencurigakan..

Jika terdapat sebarang penipuan, segera adukan hal berikut
pada pihak yang berkuasa seperti KPDN HEP..


Sekian.. Harap dapat membantu..

Dalam Proses.... (EP 1)

Hmm.. Tiap2 hari asyik dok setup PC orang lain je.. Tetiba teringat plak
PC aku kat rumah yang dah menjangkau usia emas.. Niat dalam hati
ingat nak setup satu PC baru, khas untuk gaming.. Boleh la jugak aku
layan game time boring2 atau cuti hujung minggu.. Hmm.. tapi terfikir
gak mobo ape la yang sesuai ek..??

Lepas surver demi survey, review demi review aku baca dan selidik
di internet, akhirnya aku berkenan plak dengan satu mobo nie..
MSI 790FX-GD70.. Ni gambo nye.. (HeHeHe)




Amacam..??? (HeHeHe) Sempoi memang sempoi.. Tapi harga mobo nie
pun sempoi gak.. Harga dia RM715.. (HuHuHu) Parah jugak duit gaji aku..
Tapi nak buat mcm ne.. Hati dah berkenan.. Memang puas hati kalau dapat
beli mobo nie.. Bawah nie spesifikasi dia plak..


[Processor and Chipset]Based on AMD 790FX ChipsetAMD SB750 Southbridge
Supports AMD Phenom II Processors
HyperTransport 3.0 supporting speed up to 5200MT/s

[Memory]
4 x DIMM, Max. 16 GB, DDR3
2133(O.C.)/1800(O.C.)/1600(O.C.)/1333/1066/800
Non-ECC, Un-buffered Memory
Dual channel memory architecture

[Expansion Slots]

4 x PCIe 2.0 x16 slots (2x16 and 2x8 mode)
1 x PCIe 2.0 x1 slot
2 x PCI slots
[Storage]
6 x SATA 3Gb/s ports (RAID 0/1/5/10/JBOD)
2 x SATA 3Gb/s ports (RAID 0/1/JBOD)
1 x eSATA 3Gb/s port
1 x IDE channel (Ultra DMA 66/100/133)

[Audio]
Chipset integrated by Realtek® ALC889
Flexible 8-channel audio with jack sensing
True Blu-ray Audio Support
[Networking]
Dual Realtek PCI-E GbLAN controller 8111DL
Integrated Fast Ethernet MAC and PHY in single chip
Supports 10Mb/s, 100Mb/s and 1000Mb/s

[Internal IO]ATX 24-pin power connector
ATX 8-pin 12V CPU power connector
4 x FAN connectors
1 x CD-in connector
1 x Front panel audio connector
1 x Front panel connector
1 x Chassis intrusion switch connector
2 x USB 2.0 connectors
1 x Floppy disk drive connector
8 x Serial ATA II connectors
1 x ATA133 HD connectors
1 x Serial port connector
1 x SPDIF-Out connector
1 x IEEE1394 connector
1 x TPM module header

[Special Features]All Solid Capacitors
All Shielded Choke
DrMOS
GreenPower
XpressCool
RapidBoost
APS - Active Phase Switching
OC Dial
Easy Button
M-Flash
Auto Max FSB
CrossFireX







(HuHuHu) Geramnye aku tengok mobo nie.. Insyaallah nanti mobo nie akan jadi milik aku gak.. Tengah dalam proses.. Lagi pun tengah survey2 nak cari Proc, RAM & GC yang sesuai dengan mobo nie untuk boost performance dan tak bottleneck plak nanti.. Nant dah ready aku update lagi siap dengan harga semua.. (HeHeHe) Ok la.. chow dulu.. Esok keje..!! Arghhh...!!!!

SODIMM DDR II RAM for Notebook..



RAM untuk dijual dengan harga RM30 setiap satu..
Khusus buat buyer area Penang.. (by hand)

~ Brand : Hynix (667Mhz)
~ Type : DDR2 (Notebook)
~ Size : 1GB (2 keping)
~ Condition : 95/100 (Baru pakai 7 bulan)
~ Reason to sale : Upgraded to 4GB

Minggu, 14 Oktober 2012

STRUKTUR JARINGAN INTERNET

Internet dikatakan sebagai sebuah sistem jaringan yang terbentuk dari beragam kumpulan sub-sub jaringan komputer yang tersebar di berbagai belahan bumi. Karena setiap bentuk jaringan komputer, kecil maupun besar, dapat dengan mudah dihubungkan ke dunia maya ini, maka secara kontinyu dan eksponensial, komunitas internet pun bertambah besar. Karakteristik yang demikian mengakibatkan internet tumbuh dengan pesat, tanpa ada pihak-pihak yang mengatur perkembangannya. Secara alami, pertumbuhan internet dapat dianalogikan seperti organisme (semacam mahkluk hidup), tumbuh secara pasti menjadi semakin besar dan dewasa. Berdasarkan fakta ini terlihat, bahwa secara tidak sengaja, internet telah menjadi suatu sistem yang terdesentralisasi ke beragam pusat-pusat komunitas digital (Kosiur, 1997). Tidak ada satu lembaga pun yang dapat “memerintah” komunitas yang melakukan interaksi di dunia maya, termasuk negara Amerika Serikat sebagai pelopor teknologi ini.
Sumber: David Kosiur, 1997
Secara fisik, infrastruktur jaringan internet membentuk struktur pohon hirarkis. Kabel transmisi berkecepatan tinggi (high-speed backbone networks) berfungsi sebagai tulang punggung utama dari sistem komunikasi ini. Contohnya adalah media transmisi yang dibangun dan dimiliki oleh MCI dan AT&T (yang menghubungkan benua Amerika dengan negara-negara di belahan bumi lainnya). Akses kepada infrastruktur berkecepatan tinggi ini dapat dilakukan melalui simpul-simpul komunikasi yang dinamakan sebagai Network Access Points (NPSs), yang dibangun oleh berbagai perusahaan seperti Sprint dan Pacific Bell. Simpul-simpul inilah yang menjadi “entry point” bagi berbagai jaringan regional semacam CERFnet, Uunet, dan PSInet yang keberadaannya tersebar di berbagai negara di dunia. Jaringan regional ini biasanya akan membagi beban “traffic” yang dimiliki ke berbagai simpul NAPs agar tidak terjadi proses “bottleneck” yang menyebabkan berkurangnya kecepatan akses ke “main backbone”. Di level terendah, Internet Service Providers (ISPs) menyediakan jasanya untuk menghubungkan individu maupun korporat ke infrastruktur internet melalui salah satu jaringan regional yang ada. Dari struktur ini terlihat, bahwa kinerja koneksi internet, sangat bergantung dengan kinerja rute yang dilalui, mulai dari pemakai (user) sampai dengan ke “internet backbone”.
Seperti diketahui bersama, jaringan fisik internet melibatkan beragam jenis perangkat keras dan perangkat lunak yang diproduksi oleh berbagai perusahaan besar di dunia. Untuk memungkinkan dilakukannya komunikasi antar komponen-komponen yang berbeda tersebut, tentu saja dibutuhkan aturan-aturan atau standard yang disepakati bersama (protokol). Salah satu protokol yang disepakati untuk dipergunakan di seluruh dunia adalah TCP/IP (Transmission Control Protocol / Internet Protocol). Bagaimana sebenarnya cara kerja TCP/IP dilihat dari prinsip-prinsip komunikasi data?
TCP/IP sebagai salah satu protokol memiliki tugas utama untuk mengelola jaringan operasi komputer agar proses komunikasi dan lalu lintas data dapat berjalan dengan baik. Pada tingkat paling atas, protokol mengatur kerja aplikasi agar dapat dipergunakan secara efektif oleh pengguna (user), sementara di tingkat paling rendah protokol berfungsi mengubah data menjadi paket-paket sinyal digital yang siap untuk ditransmisikan melalui beragam medium dari satu tempat ke tempat lainnya.
Sumber: David Kosiur, 1997
Untuk memudahkan dan memungkinkan komunikasi antar berbagai jenis perangkat keras dan perangkat lunak, International Standards Organization (ISO) mengembangkan standar arsitektur jaringan (network layers) yang terdiri dari 7 (tujuh) tingkat (layer). Model ini dinamakan sebagai OSI Reference Model. Ada dua prinsip utama yang dianut oleh OSI Reference Model ini, yaitu: Open Systems; dan Peer-to-Peer Communications. Prinsip open systems berarti bahwa beberapa sistem berbeda yang berada dalam satu layer yang sama dapat dengan mudah saling berkomunikasi dan tukar menukar data (tanpa harus ada proses konversi), sementara prinsip peer-to-peer communications berarti bahwa data yang “diciptakan” oleh sebuah layer diperuntukkan untuk layer yang sama pada sistem yang berbeda. Walaupun harus melalui layer-layer lainnya dalam proses pengiriman atau penerimaan, data yang ditransmisikan sama sekali tidak dirubah, hanya ditambahkan beberapa data yang diperlukan untuk menjalankan fungsi jaringan pada layer tersebut.
Layer tertinggi dinamakan sebagai Application Layer, karena berhubungan langsung dengan aplikasi yang dipergunakan oleh user dalam menjalankan fungsi komputernya. Layer ini merupakan bagian yang paling transparan di mata pengguna internet (user). Fungsi dari layer ini adalah untuk melakukan transfer data (dalam bentuk “application messages”) dari satu tempat ke tempat lainnya. User mengenal beberapa cara untuk melakukan transfer ini, seperti melalui email dan website. Protokol-protokol yang biasa digunakan untuk melakukan proses pada layer ini adalah FTP (File Transfer Protocol), HTTP (Hypertext Transfer Protocol), SNMP (Simple Network Management Protocol), dan DNS (Domain Naming Service). Protokol-protokol lainnya yang kerap pula dipergunakan sehubungan dengan fungsi-fungsi transmisi file pada internet adalah SMTP (Simple Mail Transport Protocol), POP (Post Office Protocol), IMAP (Internet Mail Access Protocol), dan MIME (Multimedia Internet Mail Extensions). Di bawah layer ini, terdapat Presentation Layer dan Session Layer yang berfungsi untuk mengolah data selanjutnya dari Application Layer ke dalam bentuk yang lebih ringkas dan aman (encrypted and compressed data).
Protokol TCP/IP sendiri baru ditemui pada Transport Layer (untuk TCP) dan Network Layer (untuk IP). Pada Network Layer, IP berfungsi untuk menyediakan alamat atau kode bagi sistem jaringan yang terkoneksi ke internet. Protokol lainnya yang berfungsi membantu IP dalam menentukan alamat bagi perangkat keras jaringan lain adalah ARP (Address Resolution Protocol). Sementara TCP yang berada satu layer di atasnya bersama-sama dengan protocol lain (UDP = User Datagram Protocol) pada dasarnya berfungsi menentukan ukuran paket maksimum yang dapat digunakan dan melakukan “kalibrasi” terhadap transmisi pada saat yang sama. TCP biasanya dipergunakan jika kualitas jaringan yang ada sangat baik, sementara untuk situasi sebaliknya, UDP lebih cocok untuk dipergunakan.
Melalui pemaparan singkat mengenai konsep infrastruktur jaringan internet ini terlihat bahwa diperlukan jejaring (internetworking) yang baik antara satu sistem dengan sistem lainnya untuk mendapatkan kinerja transmisi yang cepat. Lebar pita (bandwidth) yang besar pada suatu jalur transmisi belum tentu menghasilkan kinerja komunikasi yang cepat pada sebuah sistem karena pada dasarnya masih ada layer-layer dan hirarki koneksi yang terhubung dengan jalur ini. Dengan kata lain, manajemen perusahaan harus mengetahui betul rute-rute transmisi mana saja yang harus dilalui oleh sistem jaringan internal perusahaannya sebelum masuk ke internet (dan terhubung ke mitra bisnis atau pasar konsumen) untuk mengetahu kelebihan dan kekurangan skenario infrastruktur yang dimiliki. Dari analisa inilah akan didapatkan “the real speed” dari sistem jaringan sebuah perusahaan yang tentu saja merupakan salah satu variabel bersaing dengan para kompetitor.

INTERNET

PENGERTIAN INTERNET
Internet dapat diartikan sebagai jaringan komputer luas dan besar yang mendunia, yaitu menghubungkan pemakai komputer dari suatu negara ke negara lain di seluruh dunia, dimana di dalamnya terdapat berbagai sumber daya informasi dari mulai yang statis hingga yang dinamis dan interaktif.

MANFAAT INTERNET
Secara umum ada banyak manfaat yang dapat diperoleh apabila seseorang mempunyai
akses ke internet .Berikut ini sebagian dari apa yang tersedia di internet:
1. Informasi untuk kehidupan pribadi :kesehatan, rekreasi, hobby, pengembangan pribadi, rohani, sosial.
2. Informasi untuk kehidupan profesional/pekerja :sains, teknologi, perdagangan, saham, komoditas, berita bisnis, asosiasi profesi, asosiasi bisnis, berbagai forum komunikasi.
Satu hal yang paling menarik ialah keanggotaan internet tidak mengenal batas negara, ras, kelas ekonomi, ideologi atau faktor faktor lain yang biasanya dapat menghambat pertukaran pikiran.

Internet adalah suatu komunitas dunia yang sifatnya sangat demokratis serta memiliki kode etik yang dihormati segenap anggotanya. Manfaat internet terutama diperoleh melalui kerjasama antar pribadi atau kelompok tanpa mengenal batas jarak dan waktu.

Untuk lebih meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Indonesia, sudah waktunya para profesional Indonesia memanfaatkan jaringan internet dan menjadi bagian dari masyarakat informasi dunia.

SEJARAH INTERNET

Pada tahun 1969 Departemen Pertahanan Amerika Serikat dalam proyek ARPA - ARPANET (Advanced Research Project Agency Network) melakukan demontrasi bagaimana bisa melakukan komunikasi tanpa batasan jarak (jarak tak terhingga) melalui saluran telepon menggunakan hardware dan software komputer berbasis Sistem Operasi UNIX. Pada proyerk ARPANET tersebut setelah dirancang bentuk jaringan dengan standarisasi kehandalan dan seberapa besar informasi dapat dipindahkan untuk saling berbagi maka terbentuklah sebuah protokol baru yang dikenal TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol).
Tujuan semula dari proyek ARPANET sebenarnya hanya terbatas pada keperluan militer saja, pada waktu itu sistem jaringan komputer yang dibuat untuk menghubungkan komputer pada daerah/wilayah vital.
ARPANET pada tahun 1969 awalnya hanya menghubungkan 4 situs saja diantaranya yaitu Stanford Research Institute, University of California, Santa Barbara, University of Utah menjadi jaringan secara terpadu. Lalu pada bulan Oktober 1972 ARPANET diperkenalkan secara umum dan tidak lama kemudian berkembang sangat pesat di seluruh wilayah sampai ARPANET kesulitan dalam mengaturnya. Maka ARPANET di pecah menjadi dua bagian yaitu "MILNET" untuk keperluan militer dan ARPANET yang lebih kecil dalam keperluan non-militer. Seiring waktu gabungan antara kedua jaringan tersebut dikenal masyarakat luas dengan nama DARPA Internet dan kemudian disederhanakan lagi menjadi Internet yang seperti sekarang ini kita kenal. Istilah internet pertama kali digunakan pada tahun 1982 dengan perkembangan name server yang memungkinkan para pengguna dapat terhubung kepada suatu host tertentu.
Internet telah berkembang sangat pesat membuat penggunanya semakin bertambah dan terus bertambah dengan berbagai layanan yang bisa didapatkan baik dalam mengakses informasi dari berbagai situs, komunikasi live chat, email gratis, dan berbagi data dengan secara langsung menggunakan software dan tools tertentu atau menggunakan File Transfer Protocol (FTP). Dalam penggunaan internet harus secara bijak menggunakannya dan juga menjaga keamanan komputer yang terhubung menggunakan antivirus terbaik agar terlindungi dari setiap aktivitas berselancar didunia maya.

Pengertian internet jaringan komputer sendiri semakin luas seiring perkembangan teknologi komputer dan telekomunikasi disertai berbagai macam layanan online yang bisa didapatkan. penjelasan secara singkat mengenai internet tersebut diatas beserta sejarah awalnya yang sekarang ini kita melihat dan merasakan sendiri arti dari internet dalam kehidupan sehari-hari. Banyak sekali fungsi dari internet baik untuk membantu dalam berbagai persoalan hidup dengan mendapatkan pemecahannya diberbagai situs, membantu pekerjaan dan bahkan internet itu sendiri dijadikan lahan pekerjaan oleh sebagian orang, membantu tugas sekolah dan juga sarana hiburan yang lengkap sekali disajikan di dunia online dengan terhubung ke internet.

email

Email (bahasa Inggris) adalah singkatan dari elektronik-mail yang artinya surta elektronik. Dalam bahasa Indonesia bisa disingkat “ratel”, “ratron”, “surel”, atau “surat-e”. Untuk selanjutnya sebutan yang terkenal adalah EMAIL. Arti dari email menurut wikipedia adalah sarana kirim mengirim surat melalui jalur jaringan komputer (misalnya Internet)

 Fungsi Email Sebagai Alat Komunikasi

1. Alat komunikasi yang mudah, murah dan cepat.
2. Dapat mengirimkan file berupa program, gambar, grafik, dan file lainnya.
3. Dapat mengirim ke beberapa orang sekaligus secara bersamaan.
4. Dapat digunakan untuk mengirimkan surat atau ucapan selamat kepada keluarga di kampung halaman atau di luar negeri.
5. Dalam bidang bisnis, untuk melakukan kesepakatan bisnis atau mengirimkan dokumen penting.
-Dampak Negatif Email Sebagai Alat Komunikasi
1. Alat penyebaran firus komputer.
2. Alat komunikasi orang yang mempunyai tujuan buruk, seperti untuk kegiatan teroris.
Terdapat banyak cara untuk mendapatkan email :
1. Undangan dari teman
Cara ini melalui teman yang telah memiliki account pada penyedia layanan email tersebut. Kamu tidak dapat mendaftarkan diri tanpa undangan dari salah seorang yang telah menjadi anggota.
Contoh layanan ini : layanan email yang disediakan oleh Google (mail.gmail.com)
2. Dari Internet Service Provider (ISP)
ISP adalah perusahaan yang melayani koneksi internet. Beberapa contoh ISP di Indonesia, antara lain Indosat NET, WasantaraNET, dan IndoNET. Koneksi internet dilakukan berdasarkan jumlah jam akses atau hak pakai selama 24 jam per hari. Kamu harus mandaftarkan diri kepada penyedia layanan tersebut untuk mendapatkan layanan email.
3. Dari perusahaan
Email yang diperoleh dari perusahaan adalah email yang diberikan oleh suatu perusahaan. Ciri khasnya adalah alamat email ini memiliki identitas perusahaan dimana email tersebut terdaftar. Untuk mendapatkan email jenis ini, seseorang harus manjadi karyawan dari perusahaan tersebut.
4. Memesan sendiri
Cara ini bertujuan untuk mendapatkan alamat email khusus yang dapat kamu tentukan sendiri, mulai dari nama domain, identitas kamu, serta fasilitas yang ingin kamu dapatkan dari email tersebut. Untuk mendapatkannya, kamu harus memesan domain terlebih dahulu, kemudian memesan paket hosting untuk server kamu, baru kemudian kamu akan dapat menggunakan email tersebut.
5. Melalui penyedia email gratis
Cara ini merupakan cara paling mudah untuk mendapatkan email. Kamu tinggal mengunjungi web penyedia tersebut, mengisi data pribadi lalu kamu pun akan memiliki email secara instan.

Minggu, 07 Oktober 2012

Logo Menurut saya

ABSTRAK
Logo, sesuatu yang sudah ada dari sejak jaman dahulu, disebut juga Simbol atau Lambang, yang fungsinya sebagai tanda atau identitas, secara denotatif mewakili suatu benda atau produk, secara konotatif mewakili suatu konsep. Suatu produk dapat menjadi mitos karena proses penyampaian “brand” nya disertai dengan ide-ide kreatif yang mengarah kepada gaya hidup. Alhasil sebuah sepatu bukan hanya sepatu untuk melindungi kaki, melainkan sebuah gaya hidup. Orang bukan lagi membeli benda dengan pertimbangan fungsi pakai nya, melainkan membeli merek, demi gengsi, aktualisasi diri.
Pembuatan logo bukan hanya untuk print-matter, tetapi juga diaplikasikan pada web atau screen based design. Logo di desain bukan untuk dipakai sendiri, melainkan untuk dipakai oleh klien.

 Jenis & Tipe Logo
Pada masa awal perkembangannya, pembagian jenis desain logo tidaklah serumit sekarang. Mula-mula desain logo hanya berupa bentuk yang tak terucapkan seperti gambar, yang dibuat oleh perajin untuk lambang kerajaan. Seiring dengan berkembangnya jaman, desain logo tidak hanya digunakan untuk kepentingan kerajaan saja, melainkan untuk memberi tanda pada barang-barang yang dijual di pasar.
Pembagian jenis logo secara sederhana terbagi atas dua bagian yaitu Word Marks atau Brand Name yaitu logo yang tersusun dari bentuk terucapkan, serta Device Marks atau Brand Mark yang tersusun dari bentuk tak terucapkan. Bisa pula logo terdiri atas keduanya, yang merupakan kombinasi dari brand name dan brand mark. Sebagai contoh untuk brandname adalah logo Sony yang hanya tersusun dari kata sony, dan Shell logo untuk brand mark yang tersusun dari gambar kerang. Sedangkan paduan keduanya adalah seperti logo rokok Djarum, yang terdiri dari tulisan Djarum dan gambar jarum.
Kemudian dengan semakin bertambahnya jumlah produk di pasar, serta semakin kompleknya karakteristik pasar muncul berbagai jenis desain logo, yang pada dasarnya merupakan paduan dari dua jenis desain logo diatas.